KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laporan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2021 menunjukkan pada Januari 2021, realisasi penerimaan pajak dari sektor jasa konstruksi dan real estat kontraksi 33,02% year on year (yoy). Angka ini lebih buruk dari pencapaian di periode sama tahun lalu yang minus 15,7% yoy. Pencapaian tersebut memosisikan penerimaan di sektor jasa kontruksi dan real estat paling rendah kedua setelah sektor pertambangan yang minus 51,11% yoy. Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan sektor konstruksi dan real estate masih cukup struggle, seiring dengan pelemahan ekonomi yang menekan daya beli masyarakat.
Penerimaan pajak sektor konstruksi dan real estat runtuh hingga 33,02%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laporan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2021 menunjukkan pada Januari 2021, realisasi penerimaan pajak dari sektor jasa konstruksi dan real estat kontraksi 33,02% year on year (yoy). Angka ini lebih buruk dari pencapaian di periode sama tahun lalu yang minus 15,7% yoy. Pencapaian tersebut memosisikan penerimaan di sektor jasa kontruksi dan real estat paling rendah kedua setelah sektor pertambangan yang minus 51,11% yoy. Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan sektor konstruksi dan real estate masih cukup struggle, seiring dengan pelemahan ekonomi yang menekan daya beli masyarakat.