KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga akhir Agustus 2023, penerimaan perpajakan mencapai Rp 1.418,5 triliun atau sekitar 70% dari target pada tahun ini. Direktur Eksekutif Pratama-Kreston Tax Research Institute Prianto Budi Saptono optimistis penerimaan pajak tahun ini akan terlampaui. Menurut perhitungan Prianto, penerimaan pajak hingga akhir tahun nanti akan mencapai Rp 2.127,75 triliun. Artinya, jumlah tersebut setara dengan 105,27% dari target pemerintah yang sebesar Rp 2.021,20 triliun.
Penerimaan Pajak Tahun Ini Diperkirakan Bisa Lampaui Target
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga akhir Agustus 2023, penerimaan perpajakan mencapai Rp 1.418,5 triliun atau sekitar 70% dari target pada tahun ini. Direktur Eksekutif Pratama-Kreston Tax Research Institute Prianto Budi Saptono optimistis penerimaan pajak tahun ini akan terlampaui. Menurut perhitungan Prianto, penerimaan pajak hingga akhir tahun nanti akan mencapai Rp 2.127,75 triliun. Artinya, jumlah tersebut setara dengan 105,27% dari target pemerintah yang sebesar Rp 2.021,20 triliun.