KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah dan DPR tengah membahas terkait rencana kenaikan biaya haji 2023. Ketua Komnas Haji dan Umrah Mustallih Siradj menilai usulan kenaikan biaya haji tahun 2023 sulit dihindari. Bahkan menurut dia, jika dilihat dalam jangka panjang usulan kenaikan dengan skema 70:30 memang perlu dilakukan. Seperti diketahui, jumlah Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) yang diusulkan tahun ini adalah 70% dari total BPIH yang mencapai Rp 98,8 juta. Sisanya yang 30% (Rp 29,7 juta) diambilkan dari nilai manfaat pengelolaan dana haji. "Skema ini sebenarnya dalam rangka menyelamatkan keuangan haji, karena berdasarkan simulasi BPKH uang subsidi bisa habis pada 2025-2027 kalau tidak menggunakan skema itu, ini kan berbahaya," kata Mustallih pada Kontan.co.id, Kamis (14/2).
Pengamat: Kenaikan Biaya Haji Perlu Untuk Sehatkan Keuangan Haji Dalam Jangka Panjang
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah dan DPR tengah membahas terkait rencana kenaikan biaya haji 2023. Ketua Komnas Haji dan Umrah Mustallih Siradj menilai usulan kenaikan biaya haji tahun 2023 sulit dihindari. Bahkan menurut dia, jika dilihat dalam jangka panjang usulan kenaikan dengan skema 70:30 memang perlu dilakukan. Seperti diketahui, jumlah Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) yang diusulkan tahun ini adalah 70% dari total BPIH yang mencapai Rp 98,8 juta. Sisanya yang 30% (Rp 29,7 juta) diambilkan dari nilai manfaat pengelolaan dana haji. "Skema ini sebenarnya dalam rangka menyelamatkan keuangan haji, karena berdasarkan simulasi BPKH uang subsidi bisa habis pada 2025-2027 kalau tidak menggunakan skema itu, ini kan berbahaya," kata Mustallih pada Kontan.co.id, Kamis (14/2).