KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama masa pandemi Covid-19, banyak masyarakat panik yang kemudian sesegera mungkin menyelamatkan investasinya di sejumlah sektor keuangan, salah satunya di produk asuransi dengan manfaat investasi yakni unit link. Pasar investasi yang sedang merosot akibat isu wabah tersebut pun akhirnya berdampak terhadap nilai investasi mereka di unit link yang juga ikut terjun bebas. Penasihat keuangan Mada Aryanugraha melihat, kondisi ini karena masyarakat kurang memahami ketika memilih produk unit link menjadi investasinya untuk masa depan. Menurut Mada, ketika nasabah unit link mengambil dana investasi yang sudah terbentuk di dalam asuransi, maka usia asuransinya menjadi pendek. Bahkan di tahun-tahun tertentu nilai investasinya bisa menjadi nol.
Pengamat: Unitlink hanya untuk investasi jangka panjang hingga 99 tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama masa pandemi Covid-19, banyak masyarakat panik yang kemudian sesegera mungkin menyelamatkan investasinya di sejumlah sektor keuangan, salah satunya di produk asuransi dengan manfaat investasi yakni unit link. Pasar investasi yang sedang merosot akibat isu wabah tersebut pun akhirnya berdampak terhadap nilai investasi mereka di unit link yang juga ikut terjun bebas. Penasihat keuangan Mada Aryanugraha melihat, kondisi ini karena masyarakat kurang memahami ketika memilih produk unit link menjadi investasinya untuk masa depan. Menurut Mada, ketika nasabah unit link mengambil dana investasi yang sudah terbentuk di dalam asuransi, maka usia asuransinya menjadi pendek. Bahkan di tahun-tahun tertentu nilai investasinya bisa menjadi nol.