JAKARTA. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana akan menyerahkan pengelolaan seluruh gelanggang olah raga (GOR) tingkat kecamatan kepada pihak swasta. Langkah tersebut dilakukan untuk meminimalisasi biaya perawatan dan agar GOR-GOR yang ada di Jakarta bisa dikelola lebih profesional. Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Heru Budi Hartono mengatakan, selama ini, Pemprov DKI mengeluarkan biaya yang cukup besar untuk perawatan GOR. Setiap tahunnya, perawatan satu buah GOR menghabiskan dana sekitar Rp 5-10 miliar. "Jadi kalau ada lima GOR aja yang bisa diserahkan pengelolaannya ke swasta, kita bisa hemat biaya perawatan Rp 50 miliar per tahun," ujar dia di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (25/5).
Pengelolaan GOR di DKI akan diserahkan ke swasta
JAKARTA. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana akan menyerahkan pengelolaan seluruh gelanggang olah raga (GOR) tingkat kecamatan kepada pihak swasta. Langkah tersebut dilakukan untuk meminimalisasi biaya perawatan dan agar GOR-GOR yang ada di Jakarta bisa dikelola lebih profesional. Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Heru Budi Hartono mengatakan, selama ini, Pemprov DKI mengeluarkan biaya yang cukup besar untuk perawatan GOR. Setiap tahunnya, perawatan satu buah GOR menghabiskan dana sekitar Rp 5-10 miliar. "Jadi kalau ada lima GOR aja yang bisa diserahkan pengelolaannya ke swasta, kita bisa hemat biaya perawatan Rp 50 miliar per tahun," ujar dia di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (25/5).