KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten produsen semen, PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) melihat prospek bisnis di tahun 2022 ini dengan sikap positif. Manajemen menuturkan, volume penjualan semen hingga Mei lalu telah tumbuh lebih dari 3% dibandingkan periode yang sama tahun 2021. Vice President Corporate Secretary, Semen Baturaja Doddy Irawan menuturkan, pihaknya optimistis hingga Desember nanti SMBR dapat meraih pertumbuhan volume penjualan, seiring dengan peningkatan pembangunan infrastruktur di wilayah Sumatra bagian selatan, seperti Jalan Tol ruas Palembang-Bengkulu dan ruas Palembang - Jambi. "Hingga saat ini Semen Baturaja tetap terus melakukan berbagai langkah inisiatif yang mampu meningkatkan kinerja perusahaan demi tercapainya target-target yang telah ditetapkan," ungkap Doddy kepada Kontan.co.id, Jumat (17/6) lalu.
Pengembangan Infrastruktur di Sumatra Jadi Katalis Positif Semen Baturaja (SMBR)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten produsen semen, PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) melihat prospek bisnis di tahun 2022 ini dengan sikap positif. Manajemen menuturkan, volume penjualan semen hingga Mei lalu telah tumbuh lebih dari 3% dibandingkan periode yang sama tahun 2021. Vice President Corporate Secretary, Semen Baturaja Doddy Irawan menuturkan, pihaknya optimistis hingga Desember nanti SMBR dapat meraih pertumbuhan volume penjualan, seiring dengan peningkatan pembangunan infrastruktur di wilayah Sumatra bagian selatan, seperti Jalan Tol ruas Palembang-Bengkulu dan ruas Palembang - Jambi. "Hingga saat ini Semen Baturaja tetap terus melakukan berbagai langkah inisiatif yang mampu meningkatkan kinerja perusahaan demi tercapainya target-target yang telah ditetapkan," ungkap Doddy kepada Kontan.co.id, Jumat (17/6) lalu.