KONTAN.CO.ID - Bluebird, BRI Finance dan Volta, entitas anak PT NFC Indonesia Tbk (IDX: NFCX), MCASH Group, mengumumkan kemitraan strategis melalui program kepemilikan sepeda motor listrik bagi pengemudi Bluebird. Kemitraan ini merupakan dukungan terhadap nilai keberlanjutan yang diharapkan dapat membentuk perilaku pengemudi agar lebih ramah lingkungan. Seremoni acara dilakukan oleh Andre Djokosoetono – Direktur Utama PT Blue Bird Tbk, Okie Octavia Kurniawan – CEO Volta Group, dan Primartono Gunawan – Direktur Bisnis BRI Finance di kantor pusat Bluebird, Mampang, Jakarta Selatan pada 2 Februari 2024. Melalui program ini, pengemudi dan karyawan Bluebird berkesempatan membeli sepeda motor listrik Volta yang dibanderol mulai Rp9,95 juta dengan cicilan ringan hingga 24 bulan dari BRI Finance. Sehingga menghemat biaya awal kepemilikan dan mengurangi beban finansial berlebihan. Pembiayaan untuk membeli sepeda motor listrik yang diberikan BRI Finance merupakan konsep Green Financing yang ditujukan untuk mendukung akses masyarakat terhadap kendaraan ramah lingkungan sehingga turut berkontribusi pada program Pemerintah dalam mendukung Net Zero Emission tahun 2060.
Pengemudi Bluebird Dapat Volta melalui Cicilan Ringan BRI Finance
KONTAN.CO.ID - Bluebird, BRI Finance dan Volta, entitas anak PT NFC Indonesia Tbk (IDX: NFCX), MCASH Group, mengumumkan kemitraan strategis melalui program kepemilikan sepeda motor listrik bagi pengemudi Bluebird. Kemitraan ini merupakan dukungan terhadap nilai keberlanjutan yang diharapkan dapat membentuk perilaku pengemudi agar lebih ramah lingkungan. Seremoni acara dilakukan oleh Andre Djokosoetono – Direktur Utama PT Blue Bird Tbk, Okie Octavia Kurniawan – CEO Volta Group, dan Primartono Gunawan – Direktur Bisnis BRI Finance di kantor pusat Bluebird, Mampang, Jakarta Selatan pada 2 Februari 2024. Melalui program ini, pengemudi dan karyawan Bluebird berkesempatan membeli sepeda motor listrik Volta yang dibanderol mulai Rp9,95 juta dengan cicilan ringan hingga 24 bulan dari BRI Finance. Sehingga menghemat biaya awal kepemilikan dan mengurangi beban finansial berlebihan. Pembiayaan untuk membeli sepeda motor listrik yang diberikan BRI Finance merupakan konsep Green Financing yang ditujukan untuk mendukung akses masyarakat terhadap kendaraan ramah lingkungan sehingga turut berkontribusi pada program Pemerintah dalam mendukung Net Zero Emission tahun 2060.
TAG: