Pengguna BTN Cash Management Naik 75% Capai 17.000 perusahaan per Agustus 2024



KONTAN.CO.ID-JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) mencatatkan pertumbuhan positif pada bisnis cash management. Hal ini tercermin dari jumlah pengguna BTN Cash Management yang naik 75% secara tahunan per Agustus 2024 mencapai 17.000 perusahaan. 

Ramon Armando, Corporate Secretary BTN mengatakan, peningkatan ini didukung oleh beberapa fitur-fitur baru, peningkatan layanan pada nasabah prima, dan stabilisasi sistem. 

"Cash Management merupakan salah satu strategi untuk menghimpun dana transaksional. Tahun ini kami fokus pada peningkatan pengguna aktif bertransaksi," ujar Ramon kepada kontan.co.id, beberapa waktu lalu.


Baca Juga: Bank Jago dan Bibit Luncurkan RDN Syariah Berbasis Digital Pertama di Indonesia

Ramon mengatakan, nasabah cash management perseroan masih di dominasi sektor property related, education, dan healthcare.

Hingga akhir tahun, Perseroan menargetkan nasabah pengguna BTN Cash Management dapat mencapai 18.000 perusahaan. Kemudian jumlah transaksi dan volume diharapkan meningkat 25% - 30% dari tahun lalu.

Lebih lanjut Ramon menjelaskan, Cash Management memang masih menjadi layanan champion di BTN untuk institusi dimana 70% dana pihak ketiga ditopang oleh institusi. Pihaknya juga banyak melakukan peningkatan fitur dan kemudahan layanan pada Cash Management System agar menarik minat nasabah untuk bertransaksi.

"Kami tetap mengembangkan fitur-fitur baru yang memudahkan pengguna BTN Cash Management khususnya untuk pengguna pada industri property related sebagai base customer yang dominan di BTN," tandasnya.

Baca Juga: Rencana BTN Akuisisi Bank Syariah Dipastikan Terwujud Tahun Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati