KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah lewat Kementerian Keuangan (Kemkeu) bekerja sama dengan sejumlah bank untuk simplifikasi pelaksanaan anggaran kementerian dan lembaga (K/L) dengan menggunakan kartu kredit untuk belanja operasional dan perjalanan dinas. Penggunaan kartu kredit pemerintah ini bekerja sama dengan Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), yakni PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, dan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, tujuan digunakannya Kartu Kredit Pemerintah ini adalah agar anggaran lebih transparan dan K/L tidak perlu membuat banyak kwitansi. Selain itu, hal ini juga bertujuan untuk mengurangi potensi fraud.
Penggunaan anggaran K/L kini pakai kartu kredit
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah lewat Kementerian Keuangan (Kemkeu) bekerja sama dengan sejumlah bank untuk simplifikasi pelaksanaan anggaran kementerian dan lembaga (K/L) dengan menggunakan kartu kredit untuk belanja operasional dan perjalanan dinas. Penggunaan kartu kredit pemerintah ini bekerja sama dengan Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), yakni PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, dan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, tujuan digunakannya Kartu Kredit Pemerintah ini adalah agar anggaran lebih transparan dan K/L tidak perlu membuat banyak kwitansi. Selain itu, hal ini juga bertujuan untuk mengurangi potensi fraud.