JAKARTA. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan mengatakan, Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) penggunaan barang dan jasa di sektor mineral dan batubara (minerba) terus meningkat setiap tahun. Bahkan, saat ini, sudah mencapai 75%. Dia mencontohkan, belanja barang domestik untuk Perjanjian Karya Pengusahaan Pertambangan Batubara (PKP2B) sudah mencapai 70%. "Itu tinggi sekali," kata Jonan di kantor ESDM, Selasa (1/8).
Penggunaan TKDN sektor minerba capai 75%
JAKARTA. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan mengatakan, Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) penggunaan barang dan jasa di sektor mineral dan batubara (minerba) terus meningkat setiap tahun. Bahkan, saat ini, sudah mencapai 75%. Dia mencontohkan, belanja barang domestik untuk Perjanjian Karya Pengusahaan Pertambangan Batubara (PKP2B) sudah mencapai 70%. "Itu tinggi sekali," kata Jonan di kantor ESDM, Selasa (1/8).