KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan jasa pengiriman J&T Express mencatatkan rata-rata pengiriman paket sebanyak 400.000 per hari sepanjang 2017 silam. Angka tersebut meningkat tidak kurang dari 100% dari rata-rata pengiriman barang sebelumnya yang berkisar 100.000 sampai 200.000 per hari. Itu berarti peningkatan 100% hingga 300%. Iwan Senjaya, Key Account Manager J&T Express mengatakan, jumlah itu bisa meningkat dua kali lipat ketika memasuki peak season, seperti pada musim Lebaran atau akhir tahun. Iwan menyebut, sebagian besar jasa pengiriman tersebut disumbang dari bisnis e-commerce. "Fokus kami di e-commerce, sekitar 60% sampai 70%. Apalagi Indonesia pada tahun 2020 diprediksi akan menjadi pemain besar di e-commerce," ujar Iwan, Selasa (6/2).
Pengiriman paket J&T Express tumbuh hingga 300% di 2017
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan jasa pengiriman J&T Express mencatatkan rata-rata pengiriman paket sebanyak 400.000 per hari sepanjang 2017 silam. Angka tersebut meningkat tidak kurang dari 100% dari rata-rata pengiriman barang sebelumnya yang berkisar 100.000 sampai 200.000 per hari. Itu berarti peningkatan 100% hingga 300%. Iwan Senjaya, Key Account Manager J&T Express mengatakan, jumlah itu bisa meningkat dua kali lipat ketika memasuki peak season, seperti pada musim Lebaran atau akhir tahun. Iwan menyebut, sebagian besar jasa pengiriman tersebut disumbang dari bisnis e-commerce. "Fokus kami di e-commerce, sekitar 60% sampai 70%. Apalagi Indonesia pada tahun 2020 diprediksi akan menjadi pemain besar di e-commerce," ujar Iwan, Selasa (6/2).