KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Vladimir Kara-Murza, seorang pengkritik kebijakan Kremlin, divonis penjara selama 25 tahun oleh pengadilan Moskow pada Senin (17/4). Kara-Murza dinyatakan bersalah atas tuduhan makar dan pelanggaran lainnya. Jaksa negara telah menuduh Kara-Murza melakukan pengkhianatan terhadap negara dan beberapa pelanggaran lainnya termasuk mendiskreditkan militer Rusia. Dalam sebuah wawancara yang disiarkan oleh kanal televisi CNN, Kara-Murza menuduh Rusia dijalankan oleh rezim pembunuh. Dalam beberapa pidatonya di AS dan Eropa, dirinya juga menuduh Rusia membom warga sipil di Ukraina, tuduhan yang ditolak Moskow.
Pengkritik Putin Divonis Penjara 25 Tahun Atas Tuduhan Makar
KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Vladimir Kara-Murza, seorang pengkritik kebijakan Kremlin, divonis penjara selama 25 tahun oleh pengadilan Moskow pada Senin (17/4). Kara-Murza dinyatakan bersalah atas tuduhan makar dan pelanggaran lainnya. Jaksa negara telah menuduh Kara-Murza melakukan pengkhianatan terhadap negara dan beberapa pelanggaran lainnya termasuk mendiskreditkan militer Rusia. Dalam sebuah wawancara yang disiarkan oleh kanal televisi CNN, Kara-Murza menuduh Rusia dijalankan oleh rezim pembunuh. Dalam beberapa pidatonya di AS dan Eropa, dirinya juga menuduh Rusia membom warga sipil di Ukraina, tuduhan yang ditolak Moskow.