KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menguat dalam sepekan terakhir, nilai tukar rupiah berpotensi melaju lagi pekan depan. Adapun sentimen yang mendominasi penguatan mata uang Garuda sepekan terakhir berasal dari domestik maupun global. Pada perdagangan Jumat (9/10) kurs rupiah menguat 0,07% ke level Rp 14.700 per dolar Amerika Serikat (AS) dan menguat 1,11% dalam sepekan terhadap dolar AS. Sedangkan kurs tengah Bank Indonesia (Jisdor) mencatatkan penguatan rupiah 0,09% ke level Rp 14.737 per dolar AS di Jumat (9/10) dan menguat 1,03% dalam sepekan. Kepala Riset dan Edukasi PT Monex Investindo Futures Ariston Tjendra mengatakan, sentimen eksternal dan internal sama-sama menjadi penggerak rupiah sepekan terakhir. Dari eksternal, sentimen positif datang dari pembicaraan stimulus AS yang diharapkan bisa membantu pemulihan ekonomi AS.
Penguatan rupiah bisa berlanjut pekan depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menguat dalam sepekan terakhir, nilai tukar rupiah berpotensi melaju lagi pekan depan. Adapun sentimen yang mendominasi penguatan mata uang Garuda sepekan terakhir berasal dari domestik maupun global. Pada perdagangan Jumat (9/10) kurs rupiah menguat 0,07% ke level Rp 14.700 per dolar Amerika Serikat (AS) dan menguat 1,11% dalam sepekan terhadap dolar AS. Sedangkan kurs tengah Bank Indonesia (Jisdor) mencatatkan penguatan rupiah 0,09% ke level Rp 14.737 per dolar AS di Jumat (9/10) dan menguat 1,03% dalam sepekan. Kepala Riset dan Edukasi PT Monex Investindo Futures Ariston Tjendra mengatakan, sentimen eksternal dan internal sama-sama menjadi penggerak rupiah sepekan terakhir. Dari eksternal, sentimen positif datang dari pembicaraan stimulus AS yang diharapkan bisa membantu pemulihan ekonomi AS.