JAKARTA. PT Chevron Pacific Indonesia (CPI) sedianya mengumumkan perusahaan yang lolos prakualifikasi tender Front End Engineering Design (FEED) proyek gas laut dalam, Selat Sulawesi, Kalimantan Timur pada pekan ketiga bulan lalu. Namun, sampai saat ini, perusahaan asal Amerika Serikat (AS) itu belum juga melakukannya. Deputi Umum Badan Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (BP Migas) Hardiono mengaku mendapat laporan bahwa dokumen pengadaan untuk tender tersebut baru dibagikan pekan lalu. "Rencananya minggu ini akan dilakukan pre-bid meeting, jadi belum ada pemenangnya. Karena masih proses lelang," kata Hardiono kepada KONTAN, Kamis (1/10).
Pengumuman Prakualifikasi Tender Gas Laut Dalam Chevron Ditunda
JAKARTA. PT Chevron Pacific Indonesia (CPI) sedianya mengumumkan perusahaan yang lolos prakualifikasi tender Front End Engineering Design (FEED) proyek gas laut dalam, Selat Sulawesi, Kalimantan Timur pada pekan ketiga bulan lalu. Namun, sampai saat ini, perusahaan asal Amerika Serikat (AS) itu belum juga melakukannya. Deputi Umum Badan Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (BP Migas) Hardiono mengaku mendapat laporan bahwa dokumen pengadaan untuk tender tersebut baru dibagikan pekan lalu. "Rencananya minggu ini akan dilakukan pre-bid meeting, jadi belum ada pemenangnya. Karena masih proses lelang," kata Hardiono kepada KONTAN, Kamis (1/10).