KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Taman rekreasi Jatim Park mencatat peningkatan jumlah pengunjung pada pekan libur Lebaran tahun ini tidak terlalu signifikan dibandingkan tahun lalu. Titik Ariyanto selaku Marketing and Public Relation Jatim Park Group menjelaskan, peningkatan pengunjung Jatim Park Group mencapai 10%-15% pada momen libur Lebaran tahun ini. "Bila dibandingkan hari biasa, tentu pengunjung di momen libur Lebaran lebih banyak. Tetapi bila dibandingkan Lebaran tahun lalu, tidak signifikan. Libur Lebaran tahun ini berdekatan dengan masa libur anak sekolah yang jatuh pekan depan, sehingga secara psikologis, banyak yang mengambil waktu berekreasi saat liburan sekolah," jelas Titik S Ariyanto kepada Kontan.co.id, Minggu (9/6).
Pengunjung Jatim Park Group meningkat 10%-15% selama pekan libur Lebaran 2019
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Taman rekreasi Jatim Park mencatat peningkatan jumlah pengunjung pada pekan libur Lebaran tahun ini tidak terlalu signifikan dibandingkan tahun lalu. Titik Ariyanto selaku Marketing and Public Relation Jatim Park Group menjelaskan, peningkatan pengunjung Jatim Park Group mencapai 10%-15% pada momen libur Lebaran tahun ini. "Bila dibandingkan hari biasa, tentu pengunjung di momen libur Lebaran lebih banyak. Tetapi bila dibandingkan Lebaran tahun lalu, tidak signifikan. Libur Lebaran tahun ini berdekatan dengan masa libur anak sekolah yang jatuh pekan depan, sehingga secara psikologis, banyak yang mengambil waktu berekreasi saat liburan sekolah," jelas Titik S Ariyanto kepada Kontan.co.id, Minggu (9/6).