KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hasil penghitungan suara sementara Pemilihan Presiden (2019) yang menempatkan Joko Widodo sebagai pemenang mendapat sambutan positif dari pebisnis asing. Mereka yakin pemerintahan mendatang akan solid lantaran memperoleh dukungan dari mayoritas parlemen. Castle Asia memandang, sentimen pelaku usaha dan investor tetap positif di tengah kecilnya kemungkinan ada perubahan besar terhadap kebijakan-kebijakan ekonomi strategis dari pemerintah selanjutnya. Ini menjadi hal yang melegakan sekaligus menantang. Melegakan karena pemerintah akan tetap konsisten memprioritaskan pembangunan infrastruktur untuk mengurai permasalahan konektivitas, logistik, hingga kelistrikan yang selama ini menjadi hambatan perekonomian.
Pengusaha & investor asing yakin pemerintahan konsisten membangun infrastruktur
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hasil penghitungan suara sementara Pemilihan Presiden (2019) yang menempatkan Joko Widodo sebagai pemenang mendapat sambutan positif dari pebisnis asing. Mereka yakin pemerintahan mendatang akan solid lantaran memperoleh dukungan dari mayoritas parlemen. Castle Asia memandang, sentimen pelaku usaha dan investor tetap positif di tengah kecilnya kemungkinan ada perubahan besar terhadap kebijakan-kebijakan ekonomi strategis dari pemerintah selanjutnya. Ini menjadi hal yang melegakan sekaligus menantang. Melegakan karena pemerintah akan tetap konsisten memprioritaskan pembangunan infrastruktur untuk mengurai permasalahan konektivitas, logistik, hingga kelistrikan yang selama ini menjadi hambatan perekonomian.