KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu pekerjaan rumah yang mesti diselesaikan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terbaru adalah memperbaiki current account deficit (CAD). Apalagi, salah satu penyebab utama pelebaran CAD adalah defisit neraca minyak dan gas (migas). Sekadar catatan, per September 2019, defisit neraca migas Indonesia tercatat sebesar US$ 6,44 miliar. Hasil ini diperoleh dari nilai impor migas Indonesia yang mencapai US$ 15,86 miliar sedangkan ekspor migas hanya mencapai US$ 9,42 miliar. Pengamat Energi dari Reforminer Institute Komaidi Notonegoro mengatakan, perbaikan neraca migas bukan perkara mudah dan tidak bisa diselesaikan dalam satu periode pemerintahan saja. Apalagi, defisit neraca migas sudah terjadi sejak tahun 2000.
Peningkatan produksi dan cadangan minyak perlu dilakukan agar defisit migas berkurang
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu pekerjaan rumah yang mesti diselesaikan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terbaru adalah memperbaiki current account deficit (CAD). Apalagi, salah satu penyebab utama pelebaran CAD adalah defisit neraca minyak dan gas (migas). Sekadar catatan, per September 2019, defisit neraca migas Indonesia tercatat sebesar US$ 6,44 miliar. Hasil ini diperoleh dari nilai impor migas Indonesia yang mencapai US$ 15,86 miliar sedangkan ekspor migas hanya mencapai US$ 9,42 miliar. Pengamat Energi dari Reforminer Institute Komaidi Notonegoro mengatakan, perbaikan neraca migas bukan perkara mudah dan tidak bisa diselesaikan dalam satu periode pemerintahan saja. Apalagi, defisit neraca migas sudah terjadi sejak tahun 2000.