KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cadangan devisa Indonesia pada akhir Agustus 2021 kembali mencetak rekor tertingginya. Bank Indonesia (BI) mencatat, posisi cadangan devisa pada akhir bulan laporan sebesar US$ 144,8 miliar atau melesat US$ 7,5 miliar dari posisi akhir Juli 2021 yang sebesar US$ 137,3 miliar. Usut punya usut, salah satu penyokong tambunnya cadangan devisa RI pada Agustus 2021 adalah adanya tambahan alokasi umum hak penarikan khusus atau Special Drawing Rights (SDR) dari Dana Moneter Internasional (IMF). Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Pengelolaan Moneter BI Hariyadi Ramelan kemudian menjelaskan lebih lanjut tentang SDR ini.
Penjelasan BI mengapa cadangan devisa raih bulan Agustus 2021 rekor tertinggi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cadangan devisa Indonesia pada akhir Agustus 2021 kembali mencetak rekor tertingginya. Bank Indonesia (BI) mencatat, posisi cadangan devisa pada akhir bulan laporan sebesar US$ 144,8 miliar atau melesat US$ 7,5 miliar dari posisi akhir Juli 2021 yang sebesar US$ 137,3 miliar. Usut punya usut, salah satu penyokong tambunnya cadangan devisa RI pada Agustus 2021 adalah adanya tambahan alokasi umum hak penarikan khusus atau Special Drawing Rights (SDR) dari Dana Moneter Internasional (IMF). Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Pengelolaan Moneter BI Hariyadi Ramelan kemudian menjelaskan lebih lanjut tentang SDR ini.