KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) masih menjajaki penyelesaian kerja sama transaksi perdagangan bilateral dan investasi langsung atau local currency settlement (LCS) dengan bank sentral China, People’s Bank of China (PBoC). Gubernur BI, Perry Warjiyo, mengatakan, saat ini kedua bank sentral tersebut sudah masuk tahap finalisasi untuk operasionalisasi LCS. “Kebijakan sudah disepakati, teknis operasionalisasinya sudah disepakati,” tegas Perry, Kamis (18/3) via video conference. Selain dengan China, BI telah memiliki kerja sama LCS dengan bank sentral Jepang, Bank Negara Malaysia, juga Bank of Thailand. Tak hanya sebatas kesepakatan, BI getol dalam menempuh langkah-langkah untuk memperkuat manfaat dari jalinan ini.
Penjelasan Gubernur BI Perry Warjiyo soal kerjasama LCS dengan China
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) masih menjajaki penyelesaian kerja sama transaksi perdagangan bilateral dan investasi langsung atau local currency settlement (LCS) dengan bank sentral China, People’s Bank of China (PBoC). Gubernur BI, Perry Warjiyo, mengatakan, saat ini kedua bank sentral tersebut sudah masuk tahap finalisasi untuk operasionalisasi LCS. “Kebijakan sudah disepakati, teknis operasionalisasinya sudah disepakati,” tegas Perry, Kamis (18/3) via video conference. Selain dengan China, BI telah memiliki kerja sama LCS dengan bank sentral Jepang, Bank Negara Malaysia, juga Bank of Thailand. Tak hanya sebatas kesepakatan, BI getol dalam menempuh langkah-langkah untuk memperkuat manfaat dari jalinan ini.