KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sejahtera Bintang Abadi Textile Tbk (SBAT) membukukan penjualan bersih sebesar Rp 177,55 miliar pada tahun 2020. Angka ini merosot 43,77% (yoy) dibandingkan realisasi penjualan bersih di tahun 2019 sebesar Rp 315,79 miliar. Berdasarkan laporan keuangan di Bursa Efek Indonesia (BEI), mayoritas penjualan bersih SBAT berasal dari pasar lokal sebesar Rp 117,49 miliar di tahun lalu, sedangkan penjualan di pasar ekspor tercatat sebesar Rp 60,05 miliar. SBAT turut mengalami penurunan beban pokok penjualan sebesar 52,17% (yoy) menjadi Rp 119,30 miliar pada tahun 2020. Sementara di tahun sebelumnya, beban pokok penjualan SBAT berada di level Rp 249,43 miliar.
Penjualan bersih Sejahtera Bintang Abadi Textile (SBAT) turun 43,7% pada tahun lalu
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sejahtera Bintang Abadi Textile Tbk (SBAT) membukukan penjualan bersih sebesar Rp 177,55 miliar pada tahun 2020. Angka ini merosot 43,77% (yoy) dibandingkan realisasi penjualan bersih di tahun 2019 sebesar Rp 315,79 miliar. Berdasarkan laporan keuangan di Bursa Efek Indonesia (BEI), mayoritas penjualan bersih SBAT berasal dari pasar lokal sebesar Rp 117,49 miliar di tahun lalu, sedangkan penjualan di pasar ekspor tercatat sebesar Rp 60,05 miliar. SBAT turut mengalami penurunan beban pokok penjualan sebesar 52,17% (yoy) menjadi Rp 119,30 miliar pada tahun 2020. Sementara di tahun sebelumnya, beban pokok penjualan SBAT berada di level Rp 249,43 miliar.