JAKARTA. Penjualan keramik PT Arwana Citra Mulia Tbk (ARNA) diperkirakan bakal positif. Menurut Direktur Investa Saran Mandiri Hans Kwee, walau suku bunga tinggi telah memukul sektor properti di tahun ini, namun diperkirakan permintaan akan bahan bangunan seperti semen dan keramik masih tetap ada. "Tak dapat dipungkiri kebutuhan akan rumah baru masih ada terutama untuk rumah di segmen menengah kebawah," jelasnya. Apalagi hal itu dibarengi dengan kebijakan pemerintah yang mendukung akan pembangunan di segmen tersebut. Apalagi pemerintah memutuskan untuk menurunkan KPR sebesar 6% untuk rumah di segmen menengah ke bawah. Walaupun marginnya cukup kecil bagi para pengembang tapi kebijakan ini cukup mengerek permintaan akan keramik. Apalagi ARNA lebih menyasar di kalangan menengah ke bawah.
Penjualan diperkirakan terus tumbuh, buy buat ARNA
JAKARTA. Penjualan keramik PT Arwana Citra Mulia Tbk (ARNA) diperkirakan bakal positif. Menurut Direktur Investa Saran Mandiri Hans Kwee, walau suku bunga tinggi telah memukul sektor properti di tahun ini, namun diperkirakan permintaan akan bahan bangunan seperti semen dan keramik masih tetap ada. "Tak dapat dipungkiri kebutuhan akan rumah baru masih ada terutama untuk rumah di segmen menengah kebawah," jelasnya. Apalagi hal itu dibarengi dengan kebijakan pemerintah yang mendukung akan pembangunan di segmen tersebut. Apalagi pemerintah memutuskan untuk menurunkan KPR sebesar 6% untuk rumah di segmen menengah ke bawah. Walaupun marginnya cukup kecil bagi para pengembang tapi kebijakan ini cukup mengerek permintaan akan keramik. Apalagi ARNA lebih menyasar di kalangan menengah ke bawah.