KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penerapan social distancing atau jaga jarak selama pandemi Covid-19 diproyeksikan akan mendorong penjualan PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) melalui e-groceries. Emiten yang bergerak di sub industri supermarket ini telah memperkuat e-commerce, chat dan shop, Hypermarket Online yang kini telah mencakup 112 toko secara nasional. "Kami percaya e-groceries menjadi favorit konsumen karena dapat membeli membeli produk fresh dan kebutuhan rumah tangga secara online dari rumah," ujar Analis Mirae Asser Sekuritas Christine Natasya dalam riset, Kamis (8/7). Oleh karenanya, kontribusi penjualan online MPPA diperkirakan akan lebih tinggi ke depannya, apalagi dengan adanya kolaborasi dengan GoTo. Asal tahu saja, menurut pemberitaan Kontan.co.id sebelumnya, MPPA mengumumkan rencana kemitraan dengan Gojek dengan peluncuruan 31 toko virtual di wilayah Jabodetabek di GoMart. Kolaborasi tersebut memungkinkan MPPA menghadirkan toko virtual di GoMart untuk memberikan lebih banyak akses dan kenyamanan bagi para pelanggan dalam membeli produk segar, bahan makanan dan kebutuhan rumah tangga melalui kemudahan aplikasi online Gojek yang didukung oleh armada Gojek.
Penjualan e-groceries Matahari Putra Prima (MPPA) berpotensi meningkat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penerapan social distancing atau jaga jarak selama pandemi Covid-19 diproyeksikan akan mendorong penjualan PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) melalui e-groceries. Emiten yang bergerak di sub industri supermarket ini telah memperkuat e-commerce, chat dan shop, Hypermarket Online yang kini telah mencakup 112 toko secara nasional. "Kami percaya e-groceries menjadi favorit konsumen karena dapat membeli membeli produk fresh dan kebutuhan rumah tangga secara online dari rumah," ujar Analis Mirae Asser Sekuritas Christine Natasya dalam riset, Kamis (8/7). Oleh karenanya, kontribusi penjualan online MPPA diperkirakan akan lebih tinggi ke depannya, apalagi dengan adanya kolaborasi dengan GoTo. Asal tahu saja, menurut pemberitaan Kontan.co.id sebelumnya, MPPA mengumumkan rencana kemitraan dengan Gojek dengan peluncuruan 31 toko virtual di wilayah Jabodetabek di GoMart. Kolaborasi tersebut memungkinkan MPPA menghadirkan toko virtual di GoMart untuk memberikan lebih banyak akses dan kenyamanan bagi para pelanggan dalam membeli produk segar, bahan makanan dan kebutuhan rumah tangga melalui kemudahan aplikasi online Gojek yang didukung oleh armada Gojek.