KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Survei Bank Indonesia menunjukkan, penjualan eceran terus membaik yang ditopang sebagian besar kelompok barang. Hal ini tercermin dari Indeks Penjualan Riil (IPR) bulan Agustus 2020 yang turun 9,2% secara year on year (yoy), membaik dari penurunan 12,3% yoy pada Juli 2020. Perbaikan kinerja penjualan eceran diprediksi bakal berlanjut pada September 2020. IPR September 2020 diprakirakan turun 7,3% yoy, membaik dari penurunan 9,2% yoy pada Agustus 2020. Kelompok makanan, minuman, dan tembakau diproyeksi tetap tumbuh positif dan lebih tinggi dari bulan sebelumnya. Kelompok barang lain yang penjualannya diprediksi membaik adalah bahan bakar kendaraan bermotor dan kelompok barang lainnya, terutama sandang, suku cadang, dan aksesoris.
Penjualan eceran membaik, berikut prediksi analis untuk sektor retail
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Survei Bank Indonesia menunjukkan, penjualan eceran terus membaik yang ditopang sebagian besar kelompok barang. Hal ini tercermin dari Indeks Penjualan Riil (IPR) bulan Agustus 2020 yang turun 9,2% secara year on year (yoy), membaik dari penurunan 12,3% yoy pada Juli 2020. Perbaikan kinerja penjualan eceran diprediksi bakal berlanjut pada September 2020. IPR September 2020 diprakirakan turun 7,3% yoy, membaik dari penurunan 9,2% yoy pada Agustus 2020. Kelompok makanan, minuman, dan tembakau diproyeksi tetap tumbuh positif dan lebih tinggi dari bulan sebelumnya. Kelompok barang lain yang penjualannya diprediksi membaik adalah bahan bakar kendaraan bermotor dan kelompok barang lainnya, terutama sandang, suku cadang, dan aksesoris.