Penjualan H&M Lebih Rendah Dari Proyeksi Para Analis

Penjualan H&M Lebih Rendah Dari Proyeksi Para Analis


KONTAN.CO.ID - STOCKHOLM. Penjualan peritel asal Swedia,  H&M di kuartal IV tahun 2024 lebih lemah daripada perkiraan. Namun penjualan H&M selama Desember ke Januari akan lebih tinggi. Ini karena penjualan saat Black Friday baru terjadi pada 29 November.

Penjualan H&M naik 3% menjadi 62,19 miliar crown Swedia. Hasil ini lebih lemah dari perkiraan rata-rata analis sebesar 63,48 miliar crown Swedia. Dikutip Reuters H&M telah berjuang meningkatkan penjualannya karena harus bersaing peritel daring China Shein  dan Zara yang berhasil menjual produknya lebih banyak. 

Dalam upaya meningkatkan kinerja, H&M meningkatkan belanja pemasaran dan menggaet Charli XCX menjadi model koleksi musim gugur. Namun, analis menilai H&M masih perlu melakukan upaya ekstra untuk membalikkan kinerja keuangannya. 


"Investasi yang dilakukan dalam penawaran produk dan memperbarui toko, kami harap kinerja tumbuh lebih dari 3% di kuartal IV dan naik 4% di kuartal I," kata analis Danske Bank Daniel Schmidt.   

Selanjutnya: Kinerja Deutsche Bank Bergerak Lebih Rendah dari Proyeksi Para Analis

Menarik Dibaca: Serial Korea When Life Gives You Tangerines Bakal Tayang di Netflix

Editor: Avanty Nurdiana