Penjualan koin emas AS terendah sejak 2007



NEW YORK. Penjualan koin emas bulan Agustus dari The United States Mint (US Mint) turun ke level terendah dalam enam tahun. Penjualan koin emas hanya mencapai 11.500 ons, demikian data perusahaan yang disampaikan di situsnya.

Bloomberg memberitakan, jumlah penjualan koin emas bulan Agustus itu merupakan yang terendah sejak Juli 2007, dan turun drastis dari penjualan bulan lalu yang mencapai 50.500 ons bulan dan 39.000 ons di bulan yang sama tahun lalu.

Penjualan koin emas sudah turun sejak April lalu, ketika itu penjualan koin emas mencapai level tertinggi 40 bulan, yakni sebanyak 209.500 ons karena harga jatuh akibat pasar emas bearish.


Dari awal tahun, harga emas turun 17% karena beberapa investor kehilangan kepercayaan terhadap emas. Harga juga turun karena kekhawatiran Federal Reserve mengurangi stimulus. Hal itu mengurangi permintaan emas sebagai lindung nilai terhadap inflasi.

"Kami melihat pasar ekuitas dan dolar terlihat lebih menarik dari pada emas," kata Paul Kavanaugh, direktur pengembangan bisnis di FuturePath Trading LLC, dalam sebuah wawancara telepon dari Chicago.

Sementara itu, penjualan koin perak juga turun menjadi 3.625.000 ons pada bulan Agustus, turun dari 4.407.000 ons bulan Juli. Penjualan koin perak tahunan juga turun menjadi 33,1 juta ons dari waktu yang sama tahun lalu sebanyak 33,7 juta ons.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri