KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pan Brothers Tbk (PBRX) membukukan penurunan kinerja, baik dari sisi top line maupun bottom line di kuartal pertama 2023. Berdasarkan laporan keuangan yang dirilis pada Jumat (5/5), penjualan PBRX selama kuartal I-2023 menyusut 13,5% menjadi US$ 110,04 juta. Sedangkan pada kuartal I-2022 angka penjualan perseroan masih mencapai US$ 127,21 juta. Penjualan Pan Brothers di kuartal pertama tahun ini masih didominasi oleh pasar ekspor sebesar US$ 94,52 juta. Kemudian disusul oleh penjualan lokal yang berkontribusi sebesar US$ 15,59 juta dari total penjualan selama periode Januari-Maret 2023. Total penjualan tersebut lalu dikurangi oleh retur dan diskon sebesar US$ 72.560.
Penjualan Lesu, Laba Bersih Pan Brothers (PBRX) Melorot 68,64% di Kuartal I-2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pan Brothers Tbk (PBRX) membukukan penurunan kinerja, baik dari sisi top line maupun bottom line di kuartal pertama 2023. Berdasarkan laporan keuangan yang dirilis pada Jumat (5/5), penjualan PBRX selama kuartal I-2023 menyusut 13,5% menjadi US$ 110,04 juta. Sedangkan pada kuartal I-2022 angka penjualan perseroan masih mencapai US$ 127,21 juta. Penjualan Pan Brothers di kuartal pertama tahun ini masih didominasi oleh pasar ekspor sebesar US$ 94,52 juta. Kemudian disusul oleh penjualan lokal yang berkontribusi sebesar US$ 15,59 juta dari total penjualan selama periode Januari-Maret 2023. Total penjualan tersebut lalu dikurangi oleh retur dan diskon sebesar US$ 72.560.