JAKARTA. Kinerja PT Astra International Tbk (ASII) masih mandek di awal tahun ini. Sepanjang Januari 2016, penjualan kendaraan roda empat ASII menyusut 9,4% year-on-year (yoy). Mengacu data yang dipublikasikan ASII Selasa (16/2) lalu, penjualan mobil Grup Astra pada Januari mencapai 39.629 unit. Angka ini turun 9,46% dibanding periode sama di 2015 sebanyak 43.770 unit. Sedangkan penjualan mobil secara nasional sepanjang Januari 2016 melorot 9,9% (yoy) menjadi 84.885 unit. Pangsa pasar ASII di bulan pertama tahun ini sebesar 47%. Angka ini naik ketimbang periode sama tahun lalu yakni 46%.
Penjualan mobil ASII melambat di Januari
JAKARTA. Kinerja PT Astra International Tbk (ASII) masih mandek di awal tahun ini. Sepanjang Januari 2016, penjualan kendaraan roda empat ASII menyusut 9,4% year-on-year (yoy). Mengacu data yang dipublikasikan ASII Selasa (16/2) lalu, penjualan mobil Grup Astra pada Januari mencapai 39.629 unit. Angka ini turun 9,46% dibanding periode sama di 2015 sebanyak 43.770 unit. Sedangkan penjualan mobil secara nasional sepanjang Januari 2016 melorot 9,9% (yoy) menjadi 84.885 unit. Pangsa pasar ASII di bulan pertama tahun ini sebesar 47%. Angka ini naik ketimbang periode sama tahun lalu yakni 46%.