KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah kondisi penjualan yang staganan tahun lalu, penjualan mobil menunjukan sinyal positif di awal tahun. Dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), tercatat penjualan pabrikan ke diler (wholesales) sebesar 95.892 unit atau naik 11,1% dari periode sama tahun lalu 86.262 unit. Ini pencapaian penjualan Januari tertinggi selama 3 tahun terakhir. Rekor penjualan Januari tertinggi terjadi pada 2014 yakni 103.609 unit. Ketua I Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Jongkie D Sugiarto menjelaskan hal ini karena banyak yang menunda pembelian pada Desember. Konsumen memilih untuk punya STNK pada Januari 2018 ketimbang Desember 2017. "Wajar karena konsumen ingin terlihat STNK nya baru pada 2018. Selain itu juga ada model baru di awal tahun," kata Jongkie kepada KONTAN, (18/2).
Penjualan mobil di Januari 2018 tertinggi tiga tahun terakhir
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah kondisi penjualan yang staganan tahun lalu, penjualan mobil menunjukan sinyal positif di awal tahun. Dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), tercatat penjualan pabrikan ke diler (wholesales) sebesar 95.892 unit atau naik 11,1% dari periode sama tahun lalu 86.262 unit. Ini pencapaian penjualan Januari tertinggi selama 3 tahun terakhir. Rekor penjualan Januari tertinggi terjadi pada 2014 yakni 103.609 unit. Ketua I Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Jongkie D Sugiarto menjelaskan hal ini karena banyak yang menunda pembelian pada Desember. Konsumen memilih untuk punya STNK pada Januari 2018 ketimbang Desember 2017. "Wajar karena konsumen ingin terlihat STNK nya baru pada 2018. Selain itu juga ada model baru di awal tahun," kata Jongkie kepada KONTAN, (18/2).