JAKARTA. Momen jelang Lebaran yang digadang-gadang bakal membawa berkah bagi industri otomotif terjawab juga. Penjualan mobil di bulan Juli kembali menderu. Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan di bulan Juli 2012 kemarin tumbuh 6,8% menjadi 102.512 unit. Adapun penjualan di bulan Juni lalu sebesar 101.746 unit. Hasil penjualan Juli kemarin ternyata melonjak cukup tinggi yakini sekitar 15,1% jika dibandingkan dengan penjualan di bulan yang sama tahun lalu yang cuma 89.056 unit. Jongkie D Sugiarto, Ketua Gaikindo menyebut ada dua faktor yang menyebabkan penjualan otomotif domestik terus menderu. Pertama adalah adanya momen puasa dan jelang Lebaran. Di periode tersebut sudah menjadi tradisi bakal terjadi kenaikan penjualan mobil Biasanya rata-rata sebesar 5% dibanding bulan biasa. "Siapa sih yang tidak ingin pulang dengan mobil baru. Apalagi perekonomian kita cukup stabil," katanya kepada KONTAN (13/8).
Jan | Feb | Mar | Apr | Mei | Jun | Jul | |
Total | 76.442 | 86.482 | 87.917 | 87.144 | 95.535 | 101.746 | 102.512 |