Penjualan MTLA di Metland Transyogi naik 20%



JAKARTA.PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) telah melakukan groundbreaking Mal Metropolitan Cileungsi di kawasan Metland Transyogi, Jawa Barat akhir Agustus lalu. Pembangunan mal ini rupanya sudah memberik dampak positif bagi penjualan MTLA.

Pembangunan Mal Metropolitan Cileungsi berhasil meningkatkan penjualan tanah Metland Transyogi sekitar 20% dari rata-rata penjualan bulanan. MTLA biasanya menjual tanah sekitar Rp 10 miliar per bulan dari kawasan Transyogi. Pembangunan mal dengan investasi Rp 200 miliar ini juga berhasil meningkatkan harga tanah di kawasan tersebut. 

Olivia Surodjo, Direktur Keuangan sekaligus Sekretaris Perusahaan MTLA mengatakan, harga tanah di kawasan Metland Transyogi sudah naik hampir 30% secara year to date. Akhir tahun lalu, harga tanah di kawasan tersebut sekitar Rp 3 juta per meter persegi. Sebelum pembangunan Mal, harga jual tanah di kawasan Transyogi sekitar Rp 3,8 juta per meter persegi. "Sekarang sudah mencapai rata-rata Rp 4,2 juta - Rp 4,5 juta per meter persegi," kata Olivia kepada KONTAN, Rabu (1/10).


Saat ini MTLA juga tengah menggenjot penjualan tanah di kawasan Metland Cileungsi yang lokasinya tidak jauh dari Transyogi. Hingga akhir tahun MTLA menargetkan marketing sales Rp 1,15 triliun. Hasil pra penjualan ini berasal dari proyek perumahan, high rise office, serta recurring income dari mal dan hotel. Per Agustus lalu, marketing sales MTLA sudah mencapai Rp 605 miliar atau 52,6% dari target akhir tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia