Penjualan Ramayana Lestari Sentosa (RALS) capai Rp 1,54 triliun di kuartal I 2019



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama tiga bulan pertama tahun 2019, PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) mencatat kinerja yang apik. Berdasarkan keterangan tertulis perusahaan, RALS mencatat penjualan sebesar Rp 1,54 triliun. Capaian tersebut setara 17,5% dari target tahun penjualan tahun ini Rp 8,85 triliun.

Dibandingkan dengan periode yang sama tahun tahun sebelumnya, penjualan kuartal I tahun ini tumbuh sebesar 1,6% dari sebelumnya Rp 1,52 triliun. Laba kotor untuk periode tiga bulan pertama tahun 2019 adalah Rp 436,5 miliar, lebih tinggi dibandingkan laba kotor tahun lalu sebesar Rp 415,6 milyar.

Laba kotor tersebut naik sebesar Rp 20,9 miliar atau 5% lebih tinggi secara yoy. Kenaikan laba kotor tersebut disebabkan karena persentase margin kotor di tiga bulan pertama 2019 mencapai 28,3%, sedangkan persentase margin kotor di periode yang sama tahun 2018 sebesar 27,3%.


Pada tiga bulan pertama tahun 2019, perusahaan ini berhasil menekan jumlah biaya operasional sebesar 1,1% menjadi Rp 420,8 miliar dari sebelumnya Rp 425,4 miliar pada tiga bulan pertama tahun 2018. Laba operasi yang dicapai adalah Rp 15,7 miliar, atau mencerminkan margin laba operasi sebesar 1,0% di tiga bulan pertama tahun 2019.

Jumlah tersebut jauh lebih tinggi dari kerugian operasi pada periode yang sama di tahun 2018 sebesar Rp 9,8 miliar atau minus 0,6% dari total penjualan.

Perseroan juga mencatatkan pendapatan lain-lain yang cukup besar di tiga bulan pertama 2019, terutama di pendapatan bunga sebesar Rp 33,6 miliar, pendapatan dari penjualan saham treasury sebesar Rp 17,2 miliar, dan pendapatan dari klaim asuransi untuk toko di kota Palu yang sebelumnya tercatat sebesar Rp 11,7 miliar.

Laba bersih pada tiga bulan pertama tahun 2019 meningkat sebesar 428,2% menjadi Rp 77,5 miliar dibandingkan tiga bulan pertama tahun 2018 sebesar Rp 14,7 miliar. Margin laba bersih mencapai 5,0% dari total penjualan bersih tiga bulan pertama tahun 2019.

Di samping itu, RALS kembali mengenalkan konsep baru dengan tema 'Life Style Mall' pada hari Sabtu, 27 April 2019. Konsep ini diimplementasikan dengan mengkonversikan gerai Ramayana Klender menjadi City Plaza Klender, setelah sebelumnya sukses di City Plaza Jatinegara.

Jika sebelumnya Ramayana hanya dikenal sebagai destinasi untuk berbelanja produk-produk department store, sekarang City Plaza menggabungkan konsep belanja Ramayana dengan entertainment, di mana pelanggan dapat melakukan aktivitas berbelanja, sambil menyantap makanan di outlet F&B, dan menikmati hiburan menonton di bioskop XXI.

Ke depannya, RALS akan terus menambah gerai dengan konsep 'Life Style Mall' tersebut, dengan menargetkan 12 gerai yang akan diubah di tahun 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tendi Mahadi