KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten produsen Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) PT Sariguna Primatirta Tbk (
CLEO), mencatatkan penjualan sebesar Rp 350,5 miliar pada kuartal I 2023, angka ini tumbuh 14% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp 307,7 miliar. Adapun, laba bersih CLEO tercatat meningkat 32% menjadi Rp 60,6 miliar dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 45,7 miliar. Wakil Direktur Utama CLEO, Melisa Patricia, mengatakan kenaikan penjualan didorong oleh kondisi pasar yang semakin baik dan harga bahan baku terlihat mulai stabil pada kuartal pertama 2023.
Baca Juga: Sariguna Primatirta (CLEO) Ramal Penjualan Akan Tumbuh Dua Digit pada Momen Lebaran "Dukungan dari sistem produksi terintegrasi kami dan peningkatan terus-menerus yang kami terapkan pada kinerja operasional Perusahaan, kami telah mencapai hasil yang luar biasa pada kuartal pertama tahun 2023,” Katanya dalam keterangan resminya Rabu (3/5). Melisa melihat permintaan air minum cenderung terus meningkat setiap tahunnya. Pada tahun 2023 CLEO melihat adanya peningkatan cukup pesat pada produk dengan kemasan botol, hal ini seiring dengan normalisasi kegiatan masyarakat di luar ruangan yang semakin banyak, seperti konser, perlombaan, dan sebagainya.
Adapun, faktor ini membuat kontribusi produk botol Perseroan meningkat menjadi 54% di Kuartal-I 2023, dibandingkan dengan kontribusi periode yang sama tahun lalu sebesar 48%. Selain itu, sejak pandemi dimulai Melisa melihat kesadaran masyarakat yang mulai meningkat akan pemilihan produk yang lebih sehat dan berkualitas, baik dari air maupun kemasannya.
Baca Juga: Sariguna Primatirta (CLEO) Incar Kenaikan Kinerja Dua Digit pada Tahun Ini Sejak awal berdiri, CLEO secara konsisten terus menjaga kualitas dan kesehatan produknya.
Secara keseluruhan, CLEO mematok pertumbuhan penjualan sekitar 30% hingga akhir Desember 2023 sehingga laba bersih diharapkan ikut naik dobel digit. Optimisme ini didukung oleh bisnis CLEO yang dipercaya prospektif tahun ini, terutama karena pemerintah telah mencabut aturan pembatasan kegiatan masyarakat. “Berharap mobilitas dan aktivitas masyarakat yang lebih tinggi di 2023 akan membuat permintaan air minum termasuk produk-produk CLEO naik,”tuturnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Noverius Laoli