KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Era taksi sedan memudar. Kini, perusahaan taksi mulai membidik penggunaan kendaraan multiguna tipe rendah atau mobil tipe low multi purpose vehicle (LMPV) sebagai armada angkutannya. Tak heran, penjualan LMPV ke perusahaan angkutan cenderung meningkat. Sebagai contoh, tahun lalu, penjualan dari pabrikan ke diler (wholesales) Avanza Transmover mencapai 2.173 unit. Kenaikan penjualan segmen LMPV berbanding terbalik dengan penjualan sedan untuk taksi. Tahun lalu, penjualan sedan taksi anjlok menjadi 938 unit. Padahal tahun 2016 tercatat penjualan taksi sedan mencapai 2.417 unit. Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT Toyota-Astra Motor (TAM) menjelaskan, tren penjualan Avanza Transmover ini terus naik. "Bahkan penjualannya terus menyebar khususnya ke koperasi taksi," kata dia kepada KONTAN, Selasa (13/3).
Penjualan sedan taksi tergusur armada MPV
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Era taksi sedan memudar. Kini, perusahaan taksi mulai membidik penggunaan kendaraan multiguna tipe rendah atau mobil tipe low multi purpose vehicle (LMPV) sebagai armada angkutannya. Tak heran, penjualan LMPV ke perusahaan angkutan cenderung meningkat. Sebagai contoh, tahun lalu, penjualan dari pabrikan ke diler (wholesales) Avanza Transmover mencapai 2.173 unit. Kenaikan penjualan segmen LMPV berbanding terbalik dengan penjualan sedan untuk taksi. Tahun lalu, penjualan sedan taksi anjlok menjadi 938 unit. Padahal tahun 2016 tercatat penjualan taksi sedan mencapai 2.417 unit. Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT Toyota-Astra Motor (TAM) menjelaskan, tren penjualan Avanza Transmover ini terus naik. "Bahkan penjualannya terus menyebar khususnya ke koperasi taksi," kata dia kepada KONTAN, Selasa (13/3).