KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prospek kinerja PT Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP) masih positif berbekal volume penjualan semen domestik yang tergolong solid. Lihat saja, per November 2018 lalu, INTP mencatatkan penjualan semen domestik sebesar 16,22 juta ton atau naik 6,08% (yoy). Angka ini lebih baik dibandingkan pertumbuhan penjualan semen domestik secara industri yang hanya mencapai 4,8% (yoy). Analis Ciptadana Sekuritas Asia, Fahressi Fahalmesta menyampaikan, peningkatan penjualan semen domestik INTP didukung oleh tingginya permintaan dari wilayah-wilayah yang menjadi pangsa pasar utamanya.
Penjualan semen domestik solid, analis rekomendasi hold saham Indocement (INTP)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Prospek kinerja PT Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP) masih positif berbekal volume penjualan semen domestik yang tergolong solid. Lihat saja, per November 2018 lalu, INTP mencatatkan penjualan semen domestik sebesar 16,22 juta ton atau naik 6,08% (yoy). Angka ini lebih baik dibandingkan pertumbuhan penjualan semen domestik secara industri yang hanya mencapai 4,8% (yoy). Analis Ciptadana Sekuritas Asia, Fahressi Fahalmesta menyampaikan, peningkatan penjualan semen domestik INTP didukung oleh tingginya permintaan dari wilayah-wilayah yang menjadi pangsa pasar utamanya.