Penjualan sepeda motor capai rekor



JAKARTA. Pantas saja jalan raya semakin disesaki sepeda motor. Menurut data sementara Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), penjualan motor tahun lalu mencapai 7,36 juta unit, naik 25,8% ketimbang tahun 2009.

Angka penjualan tersebut merupakan rekor baru penjualan tertinggi sepeda motor sepanjang sejarah. Penjualan itu juga melampaui target AISI yang sebanyak 7 juta unit.

AISI memastikan hasil final penjualan motor tahun lalu lebih tinggi dari jumlah itu. Maklum, masih ada beberapa agen tunggal pemegang merek (ATPM) yang belum mencatatkan penjualannya selama akhir tahun.


Sejauh ini, Honda masih memimpin pasar sepeda motor, walau berjarak makin dekat dengan Yamaha. PT Astra Honda Motor menjual 3,4 juta unit, sementara PT Yamaha Motor Kencana Indonesia melepas 3,3 juta unit di tahun 2010. Di posisi ketiga ada Suzuki Indomobil Sales yang menjual 528.000 unit.

Dyonosius Beti, Presiden Direktur Yamaha Indonesia menyatakan, perbaikan ekonomi, stabilitas politik, serta bunga kredit yang makin rendah, merupakan pemicu kenaikan pasar sepeda motor. Wajar saja bila semua ATPM menikmati kenaikan penjualan yang signifikan.

Penjualan Honda, sebagai contoh. Menurut Sigit Kumala, Manajer Umum Senior Divisi Penjualan Astra Honda, penjualan tahun kemarin meningkat 26,4% ketimbang tahun 2009. Andalan penjualan Honda tetap skuter matik alias skutik serta bebek.

Yamaha pun demikian. Menurut Paulus Sugih Firmanto, Manajer Umum Promosi dan Motorsport Yamaha Indonesia, tahun lalu penjualan Yamaha naik 25,48% dibandingkan dengan penjualan setahun sebelumnya yang mencapai 2,6 juta unit. "Jumlah ini melebihi target kami yang sebesar 3,1 juta unit," kata Paulus.

Menderunya pasar motor tersebut tampaknya masih akan terus berlanjut tahun 2011. Apalagi, selain ekonomi kita masih bagus, pembatasan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi akan berlaku mulai pertengahan tahun nanti.

Pembatasan BBM bersubsidi berpeluang memicu migrasi pengguna mobil ke sepeda motor. Walhasil, permintaan sepeda motor berpeluang melaju semakin kencang. Sigit memperkirakan penjualan motor di 2011 akan mencapai 8,2 juta - 8,3 juta unit.

Honda pun bersiap menaikkan kapasitas produksi dari 3,5 juta menjadi 4 juta unit setahun. Suzuki menerapkan dua shift kerja demi menaikkan produksi, mengantisipasi lonjakan permintaan tahun ini. Dus, jalan raya kita kian disesaki sepeda motor

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini