KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penjualan sepeda motor pada November menurun dibandingkan bulan sebelumnya. Dari data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), penjualan roda dua pada November 2017 secara nasional sebanyak 550.303 unit. Turun dibanding Oktober yang sebesar 579.552 unit. Secara total periode selamaa Januari-November 2017 penjualan nasional sebesar 5.470.107 unit. Turun dibanding periode sama tahun lalu sebanyak 5.931.285 unit Ketua Bidang Komersial Asosiasi Sepeda Motor Indonesia (AISI), Sigit Kumala menjelaskan, penjualan nasional tahun ini diprediksi bisa mencapai 5,85 juta unit. Angka tersebut turun dibanding tahun lalu sebesar 5,93 juta unit. "Itu sudah bagus karena semester I-2017 turun 9%," kata Sigit kemarin.
Penjualan sepeda motor tahun ini dipastikan turun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penjualan sepeda motor pada November menurun dibandingkan bulan sebelumnya. Dari data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), penjualan roda dua pada November 2017 secara nasional sebanyak 550.303 unit. Turun dibanding Oktober yang sebesar 579.552 unit. Secara total periode selamaa Januari-November 2017 penjualan nasional sebesar 5.470.107 unit. Turun dibanding periode sama tahun lalu sebanyak 5.931.285 unit Ketua Bidang Komersial Asosiasi Sepeda Motor Indonesia (AISI), Sigit Kumala menjelaskan, penjualan nasional tahun ini diprediksi bisa mencapai 5,85 juta unit. Angka tersebut turun dibanding tahun lalu sebesar 5,93 juta unit. "Itu sudah bagus karena semester I-2017 turun 9%," kata Sigit kemarin.