JAKARTA. PT TC Subaru mencatatkan penjualan 800 unit selama semester I-2013. Realisasi penjualan enam bulan itu melebihi realisasi penjualan selama setahun 2012, yang hanya tercatat 830 unit. Tak heran, tahun ini Subaru menargetkan penjualan naik menjadi 2.500 unit. Glenn Tan, President Director PT TC Subaru bilang, pencapaian semester I-2013 paling besar ditopang dari lini mobil Sport Utility Vehicle (SUV) yang mencapai 85%. Tipe SUV tersebut, ditopang dari merek Subaru XV dan The Forester. "Kami berharap tahun ini bisa mencapai target dengan dukungan konsumen di Indonesia," katanya kepada KONTAN, (17/7). Menurut Glenn, penopang penjualan Subaru di Indonesia adalah merek Subaru XV.
Penjualan Subaru melesat di semester I
JAKARTA. PT TC Subaru mencatatkan penjualan 800 unit selama semester I-2013. Realisasi penjualan enam bulan itu melebihi realisasi penjualan selama setahun 2012, yang hanya tercatat 830 unit. Tak heran, tahun ini Subaru menargetkan penjualan naik menjadi 2.500 unit. Glenn Tan, President Director PT TC Subaru bilang, pencapaian semester I-2013 paling besar ditopang dari lini mobil Sport Utility Vehicle (SUV) yang mencapai 85%. Tipe SUV tersebut, ditopang dari merek Subaru XV dan The Forester. "Kami berharap tahun ini bisa mencapai target dengan dukungan konsumen di Indonesia," katanya kepada KONTAN, (17/7). Menurut Glenn, penopang penjualan Subaru di Indonesia adalah merek Subaru XV.