KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan financial technology (fintech) lending mulai bergegas mengurus proses perizinan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Salah satu syarat yang harus dipenuhi terkait hasil audit laporan keuangan perusahaan. Mitrausaha Indonesia Group atau Modalku telah menyelesaikan proses audit dari Ernest & Young dengan hasil wajar tanpa modifikasi. Tapi sayangnya, hasil audit tersebut menunjukkan laba yang diperoleh Modalku negatif. “Laba perusahaan memang negatif yang artinya penyaluran kredit butuh lebih banyak. Karena semua perusahaan teknologi itu mayoritas laba bersih masih minus dan dipakai untuk pertumbuhan bisnis Modalku,” kata CEO Modalku Reynold Wijaya, kepada Kontan.co.id, Jumat (20/7).
Penuhi syarat izin OJK, Modalku serahkan audit laporan keuangan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan financial technology (fintech) lending mulai bergegas mengurus proses perizinan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Salah satu syarat yang harus dipenuhi terkait hasil audit laporan keuangan perusahaan. Mitrausaha Indonesia Group atau Modalku telah menyelesaikan proses audit dari Ernest & Young dengan hasil wajar tanpa modifikasi. Tapi sayangnya, hasil audit tersebut menunjukkan laba yang diperoleh Modalku negatif. “Laba perusahaan memang negatif yang artinya penyaluran kredit butuh lebih banyak. Karena semua perusahaan teknologi itu mayoritas laba bersih masih minus dan dipakai untuk pertumbuhan bisnis Modalku,” kata CEO Modalku Reynold Wijaya, kepada Kontan.co.id, Jumat (20/7).