MOMSMONEY.ID - Banda Kertajati (Majalengka) telah beroperasi penuh sejak 29 Oktober 2023, setelah pemerintah menata penerbangan di Jawa Barat, atau penerbangan pesawat jet dialihkan dari Bandara Husein Sastranegara (Bandung) ke Bandara Kertajati. VP of Corporate Communication PT Angkasa Pura II Cin Asmoro mengatakan, sejalan dengan penataan penerbangan itu maka tahun ini menjadi pertama kali bagi Bandara Kertajati dalam melayani angkutan lebaran. “Bandara Kertajati secara perdana melayani angkutan lebaran tahun ini, setelah beroperasi penuh pada 2023. Kami berharap masyarakat Jawa Barat dapat merasakan layanan angkutan lebaran yang lebih baik di Bandara Kertajati," ujar Cin dalam keterangan tertulis, Selasa (9/4).
Penumpang Bandara Kertajati Capai 1.900 Orang per Hari di Periode Angkutan Lebaran
MOMSMONEY.ID - Banda Kertajati (Majalengka) telah beroperasi penuh sejak 29 Oktober 2023, setelah pemerintah menata penerbangan di Jawa Barat, atau penerbangan pesawat jet dialihkan dari Bandara Husein Sastranegara (Bandung) ke Bandara Kertajati. VP of Corporate Communication PT Angkasa Pura II Cin Asmoro mengatakan, sejalan dengan penataan penerbangan itu maka tahun ini menjadi pertama kali bagi Bandara Kertajati dalam melayani angkutan lebaran. “Bandara Kertajati secara perdana melayani angkutan lebaran tahun ini, setelah beroperasi penuh pada 2023. Kami berharap masyarakat Jawa Barat dapat merasakan layanan angkutan lebaran yang lebih baik di Bandara Kertajati," ujar Cin dalam keterangan tertulis, Selasa (9/4).