KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) menyebutkan dampak yang mungkin terjadi jika investasi di reksadana terus menurun salah satunya akan terlihat dari segi yield atau hasil investasinya. Direktur Eksekutif AAJI Togar Pasaribu mengatakan bahwa perubahan strategi investasi sedikit banyaknya pasti akan memengaruhi hasil investasi yang diperoleh perusahaan dan tentunya akan dirasakan oleh pemegang polis selaku pemilik dana. Ada pun penyesuaian strategi investasi oleh perusahaan yang harus menyesuaikan profil produknya terhadap instrumen investasi yang akan dipilih untuk menggantikan reksadana dengan underlying di luar SBN.
Penurunan Investasi di Reksadana Bisa Menekan Hasil Investasi Asuransi Jiwa
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) menyebutkan dampak yang mungkin terjadi jika investasi di reksadana terus menurun salah satunya akan terlihat dari segi yield atau hasil investasinya. Direktur Eksekutif AAJI Togar Pasaribu mengatakan bahwa perubahan strategi investasi sedikit banyaknya pasti akan memengaruhi hasil investasi yang diperoleh perusahaan dan tentunya akan dirasakan oleh pemegang polis selaku pemilik dana. Ada pun penyesuaian strategi investasi oleh perusahaan yang harus menyesuaikan profil produknya terhadap instrumen investasi yang akan dipilih untuk menggantikan reksadana dengan underlying di luar SBN.