Penutupan Perdagangan Akhir Pekan, IHSG Kembali Meloyo



JAKARTA. Hari ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup dengan nasib yang sama dengan kemarin, yaitu meloyo dengan penurunan 4,36% atau 63,827 poin di angka 1.399,424. Indeks hari ini merupakan indeks yang paling letoi di sepanjang minggu ini.

Sementara itu, beberapa indeks acuan regional hari ini juga ditutup melandai. Indeks Hang Seng, misalnya, turun 4,44% atau 676,31 poin dan berada pada posisi 14.554,21. Nasib serupa juga dialami Strait Times yang turun 2,67% atau 52,16 poin menjadi 1.899,04.  Namun, kondisi berbeda ditunjukkan oleh indeks Nikkei. Pada penutupan hari ini, Nikkei ditutup menguat 2,78% atau 234,37 poin menjadi 8.693,82. Penguatan Nikkei ini mengikuti penguatan bursa global lainnya yang ditutup positif. Seperti yang diketahui, Dow Jones Industrial Average pada perdagangan hari ini menguat 4,68% atau 401,35 poin menjadi 8.979,26. Demikian pula halnya dengan indeks FTSE yang naik 3,37% atau 130,31 poin sehingga bertengger pada posisi 3.991,7.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie