MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa penyebab kanker serviks pada wanita yang sebaiknya mulai harus diwaspadai agar bisa mencegahnya. Penyebab kanker serviks pada wanita belum dipastikan. Namun, kondisi ini terbentuk ketika sel-sel di serviks atau mulut rahim berkembang menjadi ganas. Kanker serviks berhubungan erat dengan infeksi human papillomavirus (HPV). Selain itu, kanker serviks juga dikaitkan dengan faktor keturunan dan penyakit menular seksual.
Menurut data Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO, kanker serviks merupakan jenis kanker nomor empat yang paling sering menyerang wanita. Dirangkum dari
Cancer Care dan
Women Health, inilah beberapa penyebab kanker serviks pada wanita, antara lain:
Baca Juga: Tidak Banyak Diketahui, Ini Sederet Penyebab Kanker Darah yang Perlu Diwaspadai 1. Pola hidup tidak sehat Penyebab kanker serviks pada want yang pertama adalah melakukan pola hidup yang tidak sehat. Risiko ini akan semakin meningkat jika memiliki kebiasaan merokok. Selain itu, wanita dengan berat badan berlebih serta jarang mengonsumsi buah dan sayuran diduga berisiko tinggi terkena kanker serviks. 2. Kebiasaan makan yang tidak sehat Penyebab kanker serviks yang kedua adalah kebiasaan makan yang tidak sehat. Ada beberapa makanan yang memicu kondisi ini terjadi pada sebagian besar wanita. Pasalnya, kebiasaan makan yang kurang sehat dapat memicu seseorang untuk mengalami peningkatan berat badan.
Baca Juga: Waspadai Moms! Ini Penyebab Kanker Tulang pada Anak yang Perlu Anda Ketahui 3. Hamil usia muda dan sudah beberapa kali hamil dan melahirkan Penyebab kanker serviks yang ketiga adalah hamil usia muda dan sudah beberapa kali hamil dan melahirkan. Mengandung untuk pertama kali saat berusia kurang dari 17 tahun dapat membuat seorang wanita lebih rentan terkena kanker serviks. Wanita yang pernah hamil dan melahirkan lebih dari 3 kali juga diduga lebih berisiko terkena kanker serviks. 4. Memiliki riwayat keluarga pernah terkena kanker serviks Penyebab kanker serviks yang keempat adalah memiliki riwayat keluarga yang pernah terkena kanker serviks juga memungkinkan Anda mengalami kanker serviks juga. Misalnya, ibu atau saudara perempuan mengalami kanker serviks, Anda akan lebih rentan mengalaminya dibandingkan wanita lain yang tidak memiliki riwayat kesehatan keluarga.
Baca Juga: Catat! Penderita Kanker Serviks Wajib Menghindari 5 Makanan Ini 5. Mengalami infeksi menular seksual lain Penyebab kanker serviks yang terakhir adalah mengalami infeksi seksual.
Jika sebelumnya Anda terkena infeksi menular, risiko mengalami kanker serviks lebih tinggi. Penyakit menular seksual akan lebih memudahkan infeksi virus HPV yang memicu perkembangan sel-sel abnormal yang menyebabkan kanker serviks. Itulah beberapa penyebab kanker serviks pada wanita yang perlu Anda waspadai dan tidak bisa disepelekan. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Helvana Yulian