KONTAN.CO.ID-JAKARTA. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk atau bank bjb sudah menyalurkan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) rumah subsidi dengan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) sekitar 41,8% dari total kuota perusahaan sepanjang tahun 2024. Sekedar mengingatkan, total kuota bank bjb sebanyak 8.500 unit di tahun 2024. Artinya, penyaluran KPR bank bjb sekitar 3.553 unit rumah hingga Juni 2024. Yuddy Renaldi, Direktur Utama Bank BJB bilang, mengenai FLPP realisasinya di BJB sampai dengan triwulan kedua tahun ini masih on track karena hampir setengah dari kuota.
Penyaluran KPR FLPP Bank BJB Capai 41,8% di Semester I-2024
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk atau bank bjb sudah menyalurkan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) rumah subsidi dengan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) sekitar 41,8% dari total kuota perusahaan sepanjang tahun 2024. Sekedar mengingatkan, total kuota bank bjb sebanyak 8.500 unit di tahun 2024. Artinya, penyaluran KPR bank bjb sekitar 3.553 unit rumah hingga Juni 2024. Yuddy Renaldi, Direktur Utama Bank BJB bilang, mengenai FLPP realisasinya di BJB sampai dengan triwulan kedua tahun ini masih on track karena hampir setengah dari kuota.