KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar kendaraan bekas yang masih tinggi membawa berkah tersendiri bagi perusahaan pembiayaan atau multifinance. Salah satunya CIMB Niaga Auto Finance (CNAF) yang berhasil mengalami pertumbuhan pembiayaan kendaraan bekas. Terkait hal itu, Presiden Direktur CNAF Ristiawan Suherman menganggap dengan makin banyaknya mobil baru yang terjual, maka supply atas penjualan mobil bekas juga akan naik. "Sampai dengan semester I-2023, pembiayaan kendaraan bekas di CIMB Niaga Finance (CNAF) sudah terealisasi sebesar Rp 1,72 triliun," ucapnya kepada KONTAN.CO.ID, Senin (14/8).
Penyaluran Pembiayaan Kendaraan Bekas CNAF Capai Rp 1,72 Triliun di Semester I/2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar kendaraan bekas yang masih tinggi membawa berkah tersendiri bagi perusahaan pembiayaan atau multifinance. Salah satunya CIMB Niaga Auto Finance (CNAF) yang berhasil mengalami pertumbuhan pembiayaan kendaraan bekas. Terkait hal itu, Presiden Direktur CNAF Ristiawan Suherman menganggap dengan makin banyaknya mobil baru yang terjual, maka supply atas penjualan mobil bekas juga akan naik. "Sampai dengan semester I-2023, pembiayaan kendaraan bekas di CIMB Niaga Finance (CNAF) sudah terealisasi sebesar Rp 1,72 triliun," ucapnya kepada KONTAN.CO.ID, Senin (14/8).