JAKARTA. Banyaknya keluhan terkait kualitas dan volume beras untuk keluarga miskin (raskin) membuat Kementerian Sosial (Kemensos) memperketat proses pengadaan hingga distribusi raskin. Rencananya, mulai tahun ini evaluasi terkait dengan penyaluran raskin akan dilakukan setiap tiga bulan sekali. Dirjen Pemberdayaan Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan Kemensos Hartono Laras mengatakan, dengan evaluasi tersebut penting sebagai upaya untuk menjaga kualitas beras yang disalurkan. "Ini komitmen Bulog terkait kualitas beras, pendampingan melalui TKSK (Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan)," kata Hartono, Senin (2/2). Selain evaluasi terkait kualitas beras, Kemensos juga mengusulkan pembebasan biaya tebus untuk raskin. Dengan demikian, maka masyarakat menjadi lebih diringankan.
Penyaluran raskin akan dievaluasi per tiga bulan
JAKARTA. Banyaknya keluhan terkait kualitas dan volume beras untuk keluarga miskin (raskin) membuat Kementerian Sosial (Kemensos) memperketat proses pengadaan hingga distribusi raskin. Rencananya, mulai tahun ini evaluasi terkait dengan penyaluran raskin akan dilakukan setiap tiga bulan sekali. Dirjen Pemberdayaan Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan Kemensos Hartono Laras mengatakan, dengan evaluasi tersebut penting sebagai upaya untuk menjaga kualitas beras yang disalurkan. "Ini komitmen Bulog terkait kualitas beras, pendampingan melalui TKSK (Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan)," kata Hartono, Senin (2/2). Selain evaluasi terkait kualitas beras, Kemensos juga mengusulkan pembebasan biaya tebus untuk raskin. Dengan demikian, maka masyarakat menjadi lebih diringankan.