KONTAN.CO.ID - Badan Informasi Geospasial (BIG)bersama dengan Badan Restorasi Gambut (BRG), saat ini tengah membuat Peta gambut skala besar, yang akan dijadikan acuan dalam teknis pelaksanaan program restorasi gambut yang dilakukan BRG. Peta tersebut adalah peta hidrotopografi dan peta penutup lahan, yang dapat menunjukkan posisi air, aliran air di lahan gambut dan apa saja yang ada di atasnya. “ BIG saat ini sedang melakukan itu. kita sekarang bergerak di seluruh wilayah Indonesia, pakai skala 50.000,” ujar Deputi Bidang Informasi Geospasial Tematik, Badan Informasi Geospasial (BIG) Nurwadjedi, di Jakarta (8/9). Dalam melakukan pemetaan di lahan gambut, BIG menggunakan teknologi "Light Detection and Ranging" (LiDAR) untuk menyiasati kesulitan di lapangan. “Kesulitan kita kalo di gambut itu medannya berat ya. Teknologi LiDAR kan teknologi terkini dan terbaik dari yang ada untuk pemetaan dengan skala besar,” ujar Nurwadjedi
Penyelesaian peta gambut skala besar dalam proses
KONTAN.CO.ID - Badan Informasi Geospasial (BIG)bersama dengan Badan Restorasi Gambut (BRG), saat ini tengah membuat Peta gambut skala besar, yang akan dijadikan acuan dalam teknis pelaksanaan program restorasi gambut yang dilakukan BRG. Peta tersebut adalah peta hidrotopografi dan peta penutup lahan, yang dapat menunjukkan posisi air, aliran air di lahan gambut dan apa saja yang ada di atasnya. “ BIG saat ini sedang melakukan itu. kita sekarang bergerak di seluruh wilayah Indonesia, pakai skala 50.000,” ujar Deputi Bidang Informasi Geospasial Tematik, Badan Informasi Geospasial (BIG) Nurwadjedi, di Jakarta (8/9). Dalam melakukan pemetaan di lahan gambut, BIG menggunakan teknologi "Light Detection and Ranging" (LiDAR) untuk menyiasati kesulitan di lapangan. “Kesulitan kita kalo di gambut itu medannya berat ya. Teknologi LiDAR kan teknologi terkini dan terbaik dari yang ada untuk pemetaan dengan skala besar,” ujar Nurwadjedi