JAKARTA. PT Bumi Tbk (BUMI) gagal meraup dana rights issue seperti yang ditargetkan. Mayoritas pemegang saham BUMI tidak mengeksekusi haknya pada pelaksanaan rights issue yang digelar beberapa waktu lalu. Ari Saptari Hudaya, Direktur Utama BUMI menjelaskan dari total 32,19 miliar saham yang ditawarkan, yang terserap hanya 15,85 miliar. Dengan harga pelaksanaan Rp 250 per saham, maka total nilai rights issue hanya Rp 3,61 triliun. Padahal, manajemen berharap, dana yang terkumpul bisa mencapai Rp 8,04 triliun. Oleh karena itu, BUMI pun batal menerbitkan sekitar 16,34 miliar sisa saham dan memasukkannya kembali ke dalam portepel perusahaan.
Penyerapan rights issue BUMI minim
JAKARTA. PT Bumi Tbk (BUMI) gagal meraup dana rights issue seperti yang ditargetkan. Mayoritas pemegang saham BUMI tidak mengeksekusi haknya pada pelaksanaan rights issue yang digelar beberapa waktu lalu. Ari Saptari Hudaya, Direktur Utama BUMI menjelaskan dari total 32,19 miliar saham yang ditawarkan, yang terserap hanya 15,85 miliar. Dengan harga pelaksanaan Rp 250 per saham, maka total nilai rights issue hanya Rp 3,61 triliun. Padahal, manajemen berharap, dana yang terkumpul bisa mencapai Rp 8,04 triliun. Oleh karena itu, BUMI pun batal menerbitkan sekitar 16,34 miliar sisa saham dan memasukkannya kembali ke dalam portepel perusahaan.