JAKARTA. PT Astra International Tbk (ASII) menuai berkah dari momentum Lebaran. Penjualan otomotif ASII hingga Juli 2013 meningkat. Penjualan mobil ASII dalam tujuh bulan naik 6,43% menjadi 378.631 unit secara year on year (yoy). Perinciannya, penjualan mobil merek Toyota mencapai 254.640 unit dan Daihatsu 108.923 unit. Sisanya dari merek Isuzu, UD Trucks dan Peugeot. Penjualan mobil merek Toyota menyumbang 67,2% dari penjualan mobil ASII. Selama bulan Juli saja, ASII penjualan mobil ASII mencapai 57.447 unit atau naik 8,16% dari bulan sebelumnya. Hingga Juli 2013, pangsa pasar mobil ASII di Juli sebesar 51%.
Per Juli, penjualan otomotif ASII melaju
JAKARTA. PT Astra International Tbk (ASII) menuai berkah dari momentum Lebaran. Penjualan otomotif ASII hingga Juli 2013 meningkat. Penjualan mobil ASII dalam tujuh bulan naik 6,43% menjadi 378.631 unit secara year on year (yoy). Perinciannya, penjualan mobil merek Toyota mencapai 254.640 unit dan Daihatsu 108.923 unit. Sisanya dari merek Isuzu, UD Trucks dan Peugeot. Penjualan mobil merek Toyota menyumbang 67,2% dari penjualan mobil ASII. Selama bulan Juli saja, ASII penjualan mobil ASII mencapai 57.447 unit atau naik 8,16% dari bulan sebelumnya. Hingga Juli 2013, pangsa pasar mobil ASII di Juli sebesar 51%.