KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jumlah perusahaan publik yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) terus bertambah. Per Kamis (27/8), jumlah emiten yang terdaftar di BEI sudah genap mencapai 700 perusahan. Perusahaan ke-700 atau perusahaan ke-36 yang mencatatkan sahamnya sejak Januari 2020 adalah PT Transkon Jaya Tbk. dengan ticker code TRJA, yang resmi melantai hari ini. Sekretaris Perusahaan Bursa Efek Indonesia Yulianto Aji Sadono mengatakan, telah ada 100 Perusahaan tercatat saham baru telah melantai di BEI dalam waktu kurang dari dua tahun sejak 28 September 2018. “Pertumbuhan ini merupakan suatu pencapaian bagi BEI dan juga merupakan bentuk kepercayaan dari para pelaku bisnis kepada Pasar Modal Indonesia,” tulis Adi dalam keterangan resmi yang Kontan.co.id terima, Kamis (27/8). Baca Juga: Masuk UMA, BEI cermati saham Bank Rakyat Indonesia Agroniaga (AGRO)
Per Kamis (27/8), sudah ada 700 perusahaan tercatat di BEI
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jumlah perusahaan publik yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) terus bertambah. Per Kamis (27/8), jumlah emiten yang terdaftar di BEI sudah genap mencapai 700 perusahan. Perusahaan ke-700 atau perusahaan ke-36 yang mencatatkan sahamnya sejak Januari 2020 adalah PT Transkon Jaya Tbk. dengan ticker code TRJA, yang resmi melantai hari ini. Sekretaris Perusahaan Bursa Efek Indonesia Yulianto Aji Sadono mengatakan, telah ada 100 Perusahaan tercatat saham baru telah melantai di BEI dalam waktu kurang dari dua tahun sejak 28 September 2018. “Pertumbuhan ini merupakan suatu pencapaian bagi BEI dan juga merupakan bentuk kepercayaan dari para pelaku bisnis kepada Pasar Modal Indonesia,” tulis Adi dalam keterangan resmi yang Kontan.co.id terima, Kamis (27/8). Baca Juga: Masuk UMA, BEI cermati saham Bank Rakyat Indonesia Agroniaga (AGRO)