KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di awal pekan ini, saham PT Goto Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) mampu keluar dari tekanan. Pada penutupan perdagangan Senin (23/10), harga saham GOTO tutup di harga Rp 63 atau menguat 5%. Padahal Indeks Harga Saham Gabungan anjlok 107,2 poin atau 1,57% ke 6.741,96. Pada saat bersamaan, dikutip dari situs Tokopedia terlihat komposisi terbaru pemegang saham GOTO per 30 September 2023 .Investor asing memiliki mayoritas saham GOTO. Jumlahnyai 928,52 miliar saham atau setara dengan 78,39% dari total komposisi pemegang saham. Adapun jumlah investor asing yang tercatat sebagai pemilik saham sebanyak 2.208 pihak. Rinciannya, 1.439 investor individu hanya menggenggam 7,9 miliar saham atau setara 0,6%. Sementara itu, pemegang sahami investor asing yang kurang dari 5% terdapat 766 entitas, memiliki 654,28 miliar saham atau setara 55,24%. Kepemilikan kurang dari 5% adalah saham yang dapat diperdagangkan alias floating shares bukan berarti yang dipegang ritel. Entitas seperti Blackrock atau State Street Corp masuk dalam kategori tersebut.
Per Kuartal III 2023, Asing Masih Kuasai Mayoritas Saham GOTO, Sebanyak 78,39%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di awal pekan ini, saham PT Goto Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) mampu keluar dari tekanan. Pada penutupan perdagangan Senin (23/10), harga saham GOTO tutup di harga Rp 63 atau menguat 5%. Padahal Indeks Harga Saham Gabungan anjlok 107,2 poin atau 1,57% ke 6.741,96. Pada saat bersamaan, dikutip dari situs Tokopedia terlihat komposisi terbaru pemegang saham GOTO per 30 September 2023 .Investor asing memiliki mayoritas saham GOTO. Jumlahnyai 928,52 miliar saham atau setara dengan 78,39% dari total komposisi pemegang saham. Adapun jumlah investor asing yang tercatat sebagai pemilik saham sebanyak 2.208 pihak. Rinciannya, 1.439 investor individu hanya menggenggam 7,9 miliar saham atau setara 0,6%. Sementara itu, pemegang sahami investor asing yang kurang dari 5% terdapat 766 entitas, memiliki 654,28 miliar saham atau setara 55,24%. Kepemilikan kurang dari 5% adalah saham yang dapat diperdagangkan alias floating shares bukan berarti yang dipegang ritel. Entitas seperti Blackrock atau State Street Corp masuk dalam kategori tersebut.